Balikpapan, 27 Oktober 2025 – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Balikpapan yang dibawahi oleh Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Kalimantan Timur terus berupaya meningkatkan pembinaan spiritual bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kali ini, kegiatan pengajian digelar khusus di blok wanita, bekerja sama dengan Qonita Balikpapan.
Kegiatan yang berlangsung dengan penuh khidmat tersebut diawali dengan membaca Al-Qur’an bersama, dilanjutkan dengan ceramah yang membahas keutamaan Surat Al-Fatihah sebagai surat pembuka dalam kitab suci Al-Qur’an.
Penceramah dari Qonita Balikpapan menyampaikan bahwa Surat Al-Fatihah memiliki banyak keutamaan, di antaranya sebagai doa yang paling agung, inti dari Al-Qur’an, serta menjadi bacaan wajib dalam setiap salat. “Surat Al-Fatihah adalah penghubung antara seorang hamba dan Tuhannya, setiap ayatnya mengandung makna mendalam yang menuntun kita untuk bersyukur dan berserah diri, ” ungkapnya.
Kepala Rutan Kelas IIA Balikpapan, Agus Salim, menyampaikan apresiasi terhadap terselenggaranya kegiatan ini. “Kegiatan pengajian seperti ini sangat penting untuk membentuk karakter dan memperkuat keimanan warga binaan, khususnya bagi para wanita yang menjalani pembinaan di Rutan Balikpapan, ” ujarnya.
Melalui kegiatan ini, diharapkan warga binaan wanita dapat memperdalam pemahaman agama, memperbaiki diri, serta menumbuhkan semangat untuk menjadi pribadi yang lebih baik dan bermanfaat ketika kembali ke masyarakat. 🌸

Updates.