Rutan Balikpapan Gelar Tasyakuran Hari Bakti KemenimiPAS Ke-1, Lepas Purnabakti dan Apresiasi Pegawai Promosi Jabatan

    Rutan Balikpapan Gelar Tasyakuran Hari Bakti KemenimiPAS Ke-1, Lepas Purnabakti dan Apresiasi Pegawai Promosi Jabatan

    BALIKPAPAN – Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIA Balikpapan Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasayarakatan Kalimantan Timur memperingati Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas) Ke-1 Tahun 2025 dengan menggelar kegiatan tasyakuran yang dirangkaikan dengan pelepasan purnabakti dan apresiasi bagi pegawai yang mendapatkan promosi jabatan. Acara turut dihadiri oleh Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim, jajaran pegawai, serta perwakilan dari Bank BRI Cabang Sudirman Balikpapan dan Bank BSI Cabang Balikpapan.

     

    Kegiatan diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan Mars Pemasyarakatan, Acara dilanjutkan dengan penyampaian sambutan oleh pegawai yang memperoleh promosi jabatan, Bapak Erdi Asri, yang kini menjabat sebagai Kepala Subseksi Bimbingan Kerja Bimbingan Klien Anak pada Bapas Balikpapan. Dalam sambutannya, beliau menyampaikan rasa syukur serta komitmen untuk terus memberikan yang terbaik di tempat tugas yang baru.

    Kepala Rutan Balikpapan, Agus Salim, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi dan terima kasih atas dedikasi Bapak Erdi Asri selama bertugas di Rutan Balikpapan. Beliau juga menyampaikan penghargaan kepada pegawai purnabakti, Bapak Mujiono, yang berhalangan hadir, atas pengabdian dan loyalitas selama masa tugasnya.

     

    Sebagai bentuk penghormatan, acara dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata kepada pegawai yang menerima promosi jabatan. Kegiatan kemudian ditutup dengan sesi foto bersama yang berlangsung hangat dan penuh kebersamaan.

    Usai rangkaian tasyakuran, kegiatan dilanjutkan dengan sosialisasi dari Bank BRI Cabang Sudirman Balikpapan terkait mekanisme pemindahan pinjaman dari BSI ke BRI. Sosialisasi ini diadakan untuk memberikan pemahaman dan kemudahan bagi para pegawai dalam proses administrasi keuangan yang diperlukan.

     

    Melalui kegiatan ini, Rutan Balikpapan tidak hanya memperingati Hari Bakti Kemenimipas Ke-1, namun juga mempererat silaturahmi, memberikan apresiasi atas dedikasi pegawai, serta menghadirkan informasi layanan keuangan yang bermanfaat bagi seluruh jajaran.

    #Pemasyarakatan #Kemenimipas #DitjenPAS #Guardandguide

     

    Muhammad Febri

    Muhammad Febri

    Artikel Sebelumnya

    Kepala Rutan Balikpapan Pimpin Apel Pagi...

    Artikel Berikutnya

    Rutan Balikpapan Pastikan Hak Kunjungan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Rutan Balikpapan Ikuti Panen Raya Serentak Pemasyarakatan 2026, Wujudkan Ketahanan Pangan Berkelanjutan
    Kodaeral X TNI AL Gelar Upacara Tabur Bunga di Laut Dalam Rangka Hari Dharma Samudera 2026
    Wamenhan RI Tinjau Kesiapan Pembangunan Infrastruktur Strategis TNI AU di Lanud Sultan Hasanuddin
    KPK Dalami Dugaan Aliran Uang Kasus Kuota Haji,  Aizzudin Abdurrahman Diperiksa
    Momen Haru, Dankodaeral X Makan Satu Piring Berdua Dengan Siswa TK Hangtuah Jayapura

    Ikuti Kami